Skip to main content

Disimpulkan Atlantis Ada Kemungkinan di Selatan Spanyol


https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEj0QMvL-SzslYLtBnP2IChKKo3Vx51R5dMDp7Nuo_yWyLrnFLZvl2rJiT6yF3YySfOmjkdTB99A_GqDAbDgQiLLopo-az1PetZh19AVm9mB8mDQwrEdcwJpLMy0aUxtfLGDHPrYiJJNQjo/s1600/Atlantis20m.jpg

Letak Atlantis, kota legendaris yang dipercaya hilang akibat dihajar tsunami pada ribuan tahun lalu, di klaim ditemukan oleh sekelompok peneliti dari Amerika Serikat (AS). Para peneliti itu menyimpulkan bahwa Atlantis terletak di belahan selatan Spanyol.


"Inilah kekuatan dari tsunami," ujar kepala tim peneliti pencarian lokasi asli Atlantis dari Universitas Hartford, Connecticut, Prof. Richard Freund seperti dilansir Reuters, Senin (14/3/2011).

"Hanya saja sulit dimengerti, bahwa hal itu (tsunami) bisa menyapu hingga 60 mil ke daratan, dan itu apa yang sedang kita bicarakan sekarang," ujar Freund.


http://kazegatana.files.wordpress.com/2010/06/atlantis-ancient.jpg


Untuk mencari tahu usia Atlantis itu, tim menggunakan foto satelit untuk mengambil lokasi kota yang hilang itu di sekitar utara Cadiz, Spanyol. Di sana, terkubur tanah rawa yang luas dari lokasi Dona Ana Park, yang dipercaya menjadi lokasi kuno Atlantis.

Tim yang terdiri dari arkeolog dan geolog ini pada tahun 2009 dan 2010, menggunakan kombinasi dari radar bawah tanah, peta digital, dan teknologi bawah air untuk mensurvei lokasi.

Tim Freund menemukan serangkaian tanda-tanda aneh seperti 'kota kenangan', yang diduga gambaran Atlantis, di pusat Spanyol. Tanda-tanda itu dipercaya dibangun pengungsi kota Atlantis, setelah kota itu disapu tsunami.

https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjVBP2-sPa8ZrVkQEV1AiiBti73NGr4vr84DpdwLlbNXTPvV8zZHSFp8qTOwnakmkapGCUU1IkOu4xy2jJ28qmKnVuyoh1wMSzglgkUq4G532KX_fvuxxgridKuJkSYsnjydpSwD8SEGGWa/s1600/atlantis6lu.jpg


Freund mengatakan, penemuan tentang 'kota kenangan' ini menjadi simpul yang membuatnya percaya, bahwa Atlantis terkubur dalam lumpur di pantai selatan Spanyol.


"Warga Atlantis yang bertahan dalam tsunami menyelamatkan diri ke pedalaman dan membangun kota baru di sana," imbuh Freund.

"Tsunami di kawasan ini telah terdokumentasikan berabad-abad. Salah satu yang terbesar dilaporkan adalah 10 cerita tentang gelombang pasang yang melanda Lisabon pada November 1755," ujar Freund.


https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjU_t7P5T8US67Q8aINqvys9HiRWmd9QxXGHmUdqjL0CWxd8LwWYmFG_H-Lh91-BCCFNdr-xOMATE9I9UbKP-ip24e_onzRhyqLn2iUpPz3yoeFqDpb8LuMClQqP3G9uQ8xgjZaZzhAim8/s1600/Atlantis.jpg


Para ahli berencana melakukan penggalian lebih lanjut di kawasan rawa di pantai selatan Spanyol yang dipercaya sebagai letak Atlantis, dan di 'kota kenangan' di pusat Spanyol, 150 mil dari situs Atlantis, untuk mempelajari formasi geologi dan artefak saat ini.

Atlantis disebutkan pertama kali oleh filsuf Yunani, Plato, sekitar 2.600 tahun lalu. Plato mendeskripsikan Atlantis sebagai 'suatu pulau yang terletak di seberang selat pilar-pilar Herkules", yang diinterpretasikan sebagai Selat Gibraltar.

Plato mengatakan, Atlantis itu 'dalam sehari semalam hilang dalam kedalaman laut'. Namun, hingga detik ini, keberadaan kota yang hilang dan pernah menjadi sebuah peradaban yang tinggi di masanya ini, masih menyimpan berjuta misteri.
(",)v




Sumber : detiknews.com, berbagai sumber lainnya

Comments

Popular posts from this blog

MACBETH, the shortest Shakespeare's tragedy

Inilah salah satu kisahWilliam Shakespeare, Macbeth adalah drama tragedi Shakespeare yang terpendek dan dipercaya ditulis antara tahun 1603-1607. Diperkirakan dipentaskan pertama kali pada April 1611 dan dipublikasikan pada tahun 1623. Shakespeare membuat karyanya ini berdasarkan kisah nyata tragedi King Macbeth of Scotland, Macduff dan Duncan dalam Holinshed’s Chronicles (1587). Meski demikian, Macbeth karya Shakespeare tidaklah sama seperti peristiwa sesungguhnya (untuk lebih jelasnya bisa dibaca di ulasan abal saya di bawah ini). Dibalik panggung teater, beberapa orang percaya bahwa drama ini dikutuk, sehingga mereka tidak berani menyebut judulnya dengan suara kelas. Akhirnya, drama ini pun mendapatkan julukan baru “The Scottish Play”. Kini Macbeth tidak lagi ditakuti bahkan telah diadaptasi ke dalam pita seluloid, televisi, opera, novel, komik, dan media-media lainnya. SUMMARY Macbeth, The Lord of Glamis adalah salah satu ksatria Raja Duncan dari Scotl...

Zeus

Zeus merupakan nama salah satu Dewa dalam Mitologi Yunani. Menurut kepercayaannya, ia adalah pemimpin dan juga raja para Dewa. Dalam bahasa Yunani Zeus (Ζεύς) atau juga dikenal Dias (Δίας). Zeus ialah Dewa langit dan petir. Simbol-simbol yang dimilikinya adalah petir, elang, banteng, dan pohon ek. Zeus sering digambarkan oleh seniman Yunani dalam posisi berdiri dengan tangan memegang petir atau sedang duduk di tahtanya. Selain dikenal dalam Mitologi Yunani, Zeus juga dikenal pada Mitologi lain. Dalam Mitologi Romawi kuno, ia disebut Iopiter dalam bahasa Latin atau dikaitkan dengan Dewa Jupiter, sedangkan pada Mitologi India kuno disebut Dyaus-pita dalam bahasa Sansekerta, dikaitkan dengan Dewa Amun dari Mitologi Mesir, Dewa Tinia dari Mitologi Etruska, dan Dewa Indra dari mitologi Hindu. Zeus bersama Dionisos, dihubungkan pula dengan dewa Sabazios dari Frigia, yang dikenal sebagai Sabazius di Romawi. Zeus sering juga disebut sebagai Zeus pater (O, Ayah ...

7 Mayat Biarawan Yang Tetap Utuh

Selama bertahun-tahun Gereja Katolik Roma telah menemukan mayat dari beberapa orang kudus.Inilah orang-orang kudus sepenuhnya utuh paling terkenal. Berikut 7 Mayat Para Tokoh Besar Yang Tetap Utuh Selama Ratusan Tahun, yaitu : 1. Saint Veronica Giuliani, Meninggal 1727 Saint Veronica Giuliani (Veronica de Julianis) (1660-9 Juli 1727) adalah seorang mistik Italia. Ia dilahirkan di Mercatello di Kadipaten Urbino. Orangtuanya, Francesco Giuliana dan Benedetta Mancini. Dalam baptisan ia bernama Ursula. Menurut Ensiklopedia Katolik, ia menunjukkan tanda-tanda kesucian dari usia dini. Legenda-nya menyatakan bahwa pada umur delapan belas bulan, dia mengucapkan kata-kata pertamanya memarahi seorang pelayan yang sedang melayani dengan takaran minyak curang.,ia mengatakan jelas: "Apakah keadilan, Allah melihat Anda." 2. Saint Zita, Meninggal 1272 Saint Zita (c. 1212 - 27 April 1272) adalah santo pelindung para pelayan dan pembantu rumah tangga. Dia juga mengimbau agar...